Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 Regional II
Diikuti oleh Plt. Ketua TP. PKK Kab. Buleleng (Ny. Wardhany Sutjidra), Sekretaris TP. PKK Kab. Buleleng (Ny. Janarti Sutrisna), Wakil Sekretaris TP. PKK Kab. Buleleng (Ny. Ariattini dan Ny. Elmi Asta Semadi), dan Perwakilan Pokja I s/d Pokja IV TP. PKK Kabupaten Buleleng.
Webinar Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 Regional II dimoderatori oleh Dr. Reisa Kartikasari Broto Asmoro dan dilanjutkan oleh pemateri yaitu Dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid selaku Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular Langsung Ditjen P2P, Kementrian Kesehatan.
Webinar kali ini terlaksana pada hari Senin tanggal 8 Pebruari 2021.
Tempat mengikuti webinar Menyapa Kader PKK se-Bali di Gedung Wanita Laksmi Graha Kabupaten Buleleng
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Kementrian Kesehatan Republik Indonesia bertujuan untuk menginformasikan kepada anggota PKK se-Indonesia bahwa vaksinasi covid-19 sebagai upaya membangun ketahanan keluarga karena begitu banyak issue yang beredar tentang pelaksanaan vaksin covid-19. Sangat besar harapan Kemenkes RI nantinya seluruh anggota PKK se-Indonesia bisa memperoleh vaksinasi covid-19.
Kegiatan mengikuti Webinar dilaksanakan dengan tetap mentaati Protokol Kesehatan. (yon)